Film New Kung Fu Cult Master 2022, atau yang sebelumnya berjudul Heavenly sword and dragon saber 2022 akan segera tayang pada awal tahun 2022.
Kelanjutan Kungfu Cult Master Jet Li?
Filem ini akan melanjuti serial film jadul berjudul Kung Fu Cult Master yang dirilis tahun 1993 yang dibintangi oleh aktor Jet Li.
Siapa sangka 29 tahun kemudian, atau hampir 30 tahun, sang sutradara Wong Jing yang terkenal mata keranjang, merilis kelanjutan sekuel ceritanya.
Tentu saja dengan deretan aktor dan artis baru, karena yang lama sudah tidak memungkinkan untuk memerankan lagi tokoh yang sama karena faktor usia.
Akan ada dua bagian dari film adaptasi To Liong To ini, yang bagian pertama berjudul Heaven Sword and Dragon Saber: 9-Yang 《倚天屠龙记之九阳神功》dengan judul inggris New Kung Fu Cult Master 1 dan yang kedua berjudul Heaven Sword and Dragon Saber: Holy Flame Tablets《倚天屠龙记之圣火雄风》dengan judul inggris New Kung Fu Cult Master 2.
* Update tgl 2 Februari 2022:
setelah menonton film ini, saya pastikan bahwa film ini bukan sambungan film Kung Fu Cult Master dari versi Jet Li tahun 1993, informasi sinopsis yang beredar selama ini ternyata palsu dan salah!!
informasi lebih lanjut silahkan baca ke halaman "Review Pribadi" dibawah.
---
Film New Kung Fu Cult Master 1 akan dirilis tanggal 30 Januari 2022, dan New Kung Fu Cult Master 2 akan dirilis tanggal 3 Februari 2022.
Masih ingat ending film Kungfu Cult Master (jet li) seperti apa?
Poster Resmi New Kung Fu Cult Master
sekadar kongkow:
Kalau dilihat dari poster diatas, itu kursinya koq mirip gaya Game of Thrones ya.
ampun dah, Donnie Yen dan Louis Koo cuma bintang tamu, tapi mukanya lebih besar dari yang lain di poster.
Beberapa judul alternatif adalah:
Heaven Sword and Dragon Saber (2021)
The Kung Fu Cult Master 2
New Kung Fu Cult Master
倚天屠龍記 2022
新倚天屠龙记 (2021)
New Heavenly Sword and Dragon Sabre
倚天屠龙记之阴阳圣火令
The Yin and Yang Sacred Fire Order
Xin Yi Tian Tu Long Ji 2022
倚天屠龍記 之 魔教教主2
HSDS: Shangri-La Ice and Fire Island
Sutradara: Wong Jing Wakil Sutradara: Keung Kwok Man
sekadar kongkow: Dari daftar pemeran diatas, nampaknya cukup banyak nama terkenal dari generasi yang sudah agak senior. Elvis kembali mendapat peran sebagai si singa emas Xie Xun.
Pada jaman dahulu tahun 1993, mereka masih menggunakan nama Cantonese (bukan hokkien ya), jadi tokoh utamanya bernama Chang Mo-gei atau Cheung Mo Gei. Sekarang ini sudah jarang siaran TV yang menggunakan nama Cantonese ataupun hokkien, semuanya sudah menggunakan nama Mandarin. Jadi mungkin penonton generasi tua yang tidak update drama wuxia, perlu membiasakan diri dengan penamaan Mandarin.
poster terbaru
Sinopsis New Kung Fu Cult Master
Ini melanjutkan cliffhanger (cerita gantung alias tak habis) dari film Kung Fu Cult Master 1993, di mana Zhang Wuji pergi untuk mencari Zhao Min di ibukota Dadu. Tidak seperti pahlawan dan pendekar yang saleh dalam novel, perjalanan Zhang Wuji kali ini jauh lebih gelap dan merubah dia menjadi pendendam.
Zhang Wuji (Raymond Lam) membawa kitab ilmu Sembilan Matahari (9-Yang) kembali ke Pulau Api Es. Di bawah pengawasan Xie Xun (Elvis Tsui), dia akhirnya menguasai teknik seni bela diri tingkat tinggi dan membiasakan diri dengan pola pikir seorang raja.
Pernah ditindas karena lemah, Zhang Wuji menyadari bahwa satu-satunya cara dia bisa membalas dendam adalah dengan merebut kekuasaan karena musuh sebenarnya adalah kekuatan politik di belakang layar yaitu Cheng Kun (Yu Xing).
Zhang Wuji membutuhkan waktu dua puluh tahun sebelum kembali ke Puncak Terang. Kali ini dia tidak lagi ragu-ragu dan terganggu oleh keterikatan romantisme urusan asmara karena dia menetapkan tujuannya untuk melakukan apa pun untuk menjadi pemimpin Sekte Ming dan kemudian menjadi Kaisar.
Melawan kritik penggemar, menurut sutradara Wong Jing, tokoh utama Zhang Wuji (atau Chang Mo-gei) disini sudah berumur 30an tahun, jadi pemilihan aktor Raymond Lam yang sudah berumur 40 tahun adalah cocok.
Source: chinesedrama.info
sekadar kongkow:
Biarpun blom rilis, rasanya ini bakal banyak tuaian kritik negatif...
Dari sinopsis diatas, sutradara Wong Jing mengubah sangat banyak hal dari segi cerita, bukan saja lompatan waktu dua puluh tahun, tapi juga karakter para tokohnya dan sebagian ceritanya. Wong Jing nampaknya tidak akan fokus cerita cinta, ya rasanya aneh uda dendam kesumat 20 tahun eh tiba-tiba jadi cinta, jangan-jangan Wuji disini ceritanya diubah dan dibuat tidak berakhir dengan Zhao Min. jadi ntar Zhang Wuji menikah dengan siapa? ya manatau dibuat dengan Zhou Zhiruo atau Xiao Zhao, hahaha... (fans ciu ci jiak dan xiao zhao, mana suaranya?)
update 2 Februari 2022:
Sinopsis yang beredar salah total! , setelah saya menonton film ini, saya memastikan informasinya tidak benar, baca halaman "Review Pribadi" untuk lebih lanjut.
Indonesian Youth. Pengagum bela diri Indonesia seperti Pencak Silat.
All About Cerita Silat; mulai dari Ulasan Sinopsis Drama China genre Wuxia, Review Film Silat Mandarin, Diskusi Novel cersil, Game, movie, komik Jin Yong, Gu Long, dll.
saya sudah liat filmnya bagus, ad roman campur action, seru ,singkat dan padat, cuma sangat disayangkan endingnya ga asyik , sedih org yg dicintai pada lenyap, dan sy brharap di akhir cerita, wu ji bisa nikah kmbali dengan nona zhao. hahah.. trnyata oh trnyata iklan pula, arrghh!!! ya sudah lah thnx admin ud dibuat kan sinopsis ini.
Cerita yg harusnya sepanjang 40-50 episode dikompres jadi 2 film berdurasi 2jam,hasilnya banyak yg dirubah dan terkesan dipaksakan.Banyak detail dan tokoh penting yg hilang..yg udeh biasa nonton seriesnya atau gak tau cerita aslinya pasti kecewa liat film ini.
saya sudah liat filmnya bagus, ad roman campur action, seru ,singkat dan padat, cuma sangat disayangkan endingnya ga asyik , sedih org yg dicintai pada lenyap, dan sy brharap di akhir cerita, wu ji bisa nikah kmbali dengan nona zhao. hahah..
trnyata oh trnyata iklan pula, arrghh!!!
ya sudah lah
thnx admin ud dibuat kan sinopsis ini.
Cerita yg harusnya sepanjang 40-50 episode dikompres jadi 2 film berdurasi 2jam,hasilnya banyak yg dirubah dan terkesan dipaksakan.Banyak detail dan tokoh penting yg hilang..yg udeh biasa nonton seriesnya atau gak tau cerita aslinya pasti kecewa liat film ini.
Zhang wuji kurang pas,ketuaan