Chu Yuan, Sutradara Adaptasi Gu Long Terbanyak
Chu Yuan alias Chor Yun |
Jika Direktur atau sutradara yang menggarap dan memproduseri paling banyak adaptasi serial drama dan film berdasarkan novel cerita silat Jin Yong (chin yung) adalah Zhang Jizhong, lalu bagaimana dengan novel Gu Long (khu lung)? jawabannya adalah Chu Yuan.
Chu Yuan (cantonese: Chor Yuen , mandarin: 楚原) adalah seorang aktor, direktur film, penulis naskah cerita, dan sutradara Hong Kong yang memproduksi paling banyak adaptasi film berdasarkan karya cerita silat Gu Long.
Sebanyak berapa adaptasi film dan serial drama Gu Long yang Chu Yuan ikut terlibat?
Jumlahnya mencapai 21 buah adaptasi! . Mayoritas adalah dari perusahaan studio film Shaw Brothers.
Chu Yuan merupakan sutradara terkenal dengan pencapaian lebih dari 120 film sebagai direktur, lebih dari 70 film sebagai penulis naskah cerita, dan lebih dari 40 film sebagai aktor.
Chu Yuan lahir tahun 1934 di Guangzhou dan meninggal barusan tahun lalu 2022 pada umur 87 tahun. Ayahnya adalah aktor terkenal masa lampu bernama Cheung Wood-yau. Karena genetik keluarga hiburan film, Chu Yuan mewarisi ayahnya dan terjun ke dunia film.
Chu Yuan memulai karirnya pada tahun 1954 sebagai aktor. Beberapa tahun kemudian, dia mulai menulis naskah cerita film pertamanya. Pertama kali sebagai direktur atau sutradara film adalah tahun 1959.
Istrinya sendiri adalah aktris terkenal saat era itu bernama Nam Hung (pernah berperan sebagai Xiao Long Nu / bibi lung pada salah satu adaptasi the Return of the Condor Heroes).
Kepopulerannya meningkat drastis setelah memproduksi berbagai film dari adaptasi karya Gu Long untuk perusahaan Shaw Brothers. Karena kesuksesan tersebut, Chu Yuan menjadi seperti kecanduan untuk memproduksi film lain yang berdasarkan novel cersil Gu Long. Para aktor yang digunakan pun sering yang sama langganan film Shaw Brothers, sebut saja Ti Lung, Derek Yee, dan Alexander Fu Sheng.
Chu Yuan berada di Shaw Brothers sekitar 14 tahun. Runtuhnya dinasti film Shaw Brothers sebagai perusahaan papan atas di wilayah bekas jajahan Inggris itu, membuatnya perlahan ikut menghilang dari sorotan. Mungkin jika Shaw Brothers masih tetap berjaya, maka akan lebih banyak film adaptasi Gu Long yang diproduksi oleh Chu Yuan.
Daftar Adaptasi Gu Long
Tahun | Judul Film | Dari Novel |
---|---|---|
1976 | Killer Clans | Meteor, Butterfly, Sword |
1976 | Magic Blade | Horizon, Bright Moon, Sabre |
1977 | Clans of Intrigue | Chu Liuxiang novel kesatu |
1977 | Jade Tiger | The White Jade Tiger |
1977 | Death Duel | The Sword of the Third Master |
1977 | Sentimental Swordsman | Flying Dagger novel kesatu |
1977 | Pursuit of Vengeance | Flying Dagger novel kedua |
1978 | Clan of Amazons | Lu Xiaofeng novel kedua |
1978 | Legend of The Bat | Chu Liuxiang novel keempat |
1978 | Swordsman And Enchantress | The Eleventh Son |
1979 | Full Moon Scimitar | Full Moon and Curved Sabre |
1979 | Murder Plot | Unofficial History of the Wulin |
1979 | Proud Twins | Legendary Siblings |
1980 | Heroes Shed No Tears | Heroes Shed No Tears |
1981 | Return of The Sentimental Swordsman | Flying Dagger novel kesatu |
1981 | Duel of The Century | Lu Xiaofeng novel ketiga |
1982 | Perils of The Sentimental Swordsman | Lu Xiaofeng novel kelima* |
1982 | Spirit of The Sword | Cleansing Flowers, Refining the Sword |