Nan Lan, Tokoh Wanita Gagal dalam cerita The Young Flying Fox

 

Nan Lan
Nan Lan - kisah rase terbang

Wuxia Indonesia -- Kali ini saya kembali membahas yang berhubungan dengan adaptasi serial drama Side Story of Fox Volant yang sekarang masih berlangsung tayang dan sedang tren, atau yang bahasa indonesianya menggunakan judul Kisah Rase Terbang. Yang akan dibahas dalam artikel adalah salah satu tokoh minor dalam cerita, yaitu Nan Lan.

Nan Lan adalah salah satu tokoh wanita cantik dalam cerita silat wuxia The Young Flying Fox (Fei Hu Wai Zhuan) karangan Jin Yong. Nan Lan merupakan istri dari pendekar nomor satu yang tak terkalahkan dalam dunia persilatan yaitu pendekar bernama Miao Renfeng, berjuluk si Buddha berwajah Emas. 

Nan Lan dalam novel hanya seorang tokoh minor, tetapi dalam  adaptasi terbaru tahun 2022, peran dia lebih ditonjolkan, ceritanya menjadi lebih banyak, dan tentunya terdapat beberapa penambahan dan perubahan oleh sang sutradara drama.


Berkenalan dengan Nan Lan

Nan Lan adalah anak perempuan dari seorang pejabat daerah tingkat menengah. Ayahnya juga seorang saudagar pebisnis sukses yang cukup berhasil dan kaya. Hidup Nan Lan serba tidak kekurangan, dan dimanja oleh ayahnya, dilayani oleh beberapa pelayan dan pembantu.

Sebagai wanita anak kalangan pejabat, Nan Lan seperti wanita pada umumnya menghabiskan waktu di rumah dan jarang keluar rumah. Dia juga tidak mempelajari ilmu silat atau bela diri, dan tidak mengerti dunia persilatan.

Kemunculan pertama Nan Lan adalah berusia sekitar 22-23 tahun, dia adalah seorang wanita lembut, cantik menawan dengan kulit cerah dan putih seperti salju, memiliki sepasang mata yang indah dan bibir seperti buah ceri. Nan Lan lebih cantik dari Ma Chunhua.

Nan Lan membenci dunia persilatan (jianghu), karena menurutnya jianghu tidak jauh dari pertarungan dan pembunuhan, dan dia tidak suka itu apalagi setelah kasus pembunuhan ayahnya.


Perkenalan Dengan Miao Renfeng

Dalam perjalanan ke ibukota untuk memberikan hadiah golok pusaka kepada teman yang membantunya naik pangkat jabatan, mereka (Nan Lan dan ayahnya beserta para pengawal) dirampok oleh sekelompok bandit. Ayah Nan Lan beserta semua bawahan mati dibunuh, sedangkan Nan Lan diselamatkan oleh pendekar Miao Renfeng.

Bak ibarat kisah dongeng, Nan Lan yang sejak kecil bermimpi untuk memiliki pasangan seorang ksatria terkenal, kemudian menikahi Miao Renfeng sang penyelamat. Wanita biasanya mudah jatuh cinta kepada sang penyelamat. 

Apalagi Nan Lan sudah tidak memiliki siapa-siapa lagi, satu-satunya keluarga dekat dia yaitu sang ayah telah meninggal, dia menjadi sebatang kara, seperti wanita tidak berdaya. Dalam keadaan rapuh itu, pilihan untuk hidup bersama Miao Renfeng adalah yang terbaik.

Mereka kemudian menikah dan melahirkan seorang anak perempuan, yang diberi nama Miao Ruolan. Sayangnya menikahi seorang ksatria dan pendekar terkuat dunia persilatan tidak seperti yang diharapkan. 

Nan Lan dan Miao Renfeng seperti dua sisi yang berbeda, api dan es, hitam dan putih. Nan Lan sejak kecil sudah terbiasa hidup mewah, tidak ada kekurangan dan dimanja oleh ayahnya dalam kelimpahan, juga seorang gadis anggun dari kalangan atas. Sedangkan Miao Renfeng adalah pendekar kasar yang hidup sederhana dan bukan orang kaya, orang kampung yang hidupnya pas-pasan dan memiliki tempat tinggal biasa. Perubahan hidup yang anjlok itu menyiksa Nan Lan karena tidak terbiasa.

Belum lagi Maio Renfeng adalah seorang pendekar yang terlalu berfokus melatih bela diri, berlatih ilmu silat dan dunia persilatan, termasuk teman-teman jianghu, sehingga waktunya banyak dihabiskan untuk hal tersebut dan kurang memperhatikan sang istri Nan Lan. 

Miao Renfeng yang merupakan orang kasar dari dunia persilatan, kurang mengerti bagaimana memperlakukan wanita dengan baik, kurang membagi waktu dengan sang istri, dia hanya tahu memberi nafkah dan kemudian lebih banyak menghabiskan waktu untuk hal dunia persilatan, saudara-saudara di jianghu, dan melatih bela diri sepanjang waktu. 

Di mata Nan Lan, Miao Renfeng adalah seorang pendekar nomor satu dunia persilatan, tapi juga sosok yang membosankan baginya, suami yang tidak mengerti istri.

Gabungan hidup miskin dan kurang kasih sayang (menurut pandangan Nan Lan), membuatnya merasa tidak puas dengan kehidupan pernikahannya, sampai kemudian dia bertemu seorang sosok pria ganteng, kaya, bermulut manis, dan lebih banyak memperhatikan dirinya, Tian Guinnong.

catatan: dalam adaptasi drama Side Story of Fox Volant 2022, Nan Lan dibuat tidak senegatif yang ada pada novel. Bagian tidak tahan hidup miskin tidak diceritakan, hanya bagian kurang perhatian oleh Miao Renfeng yang disorot. 


"Setiap orang itu kesepian. Dalam hidup kita, tidak jarang kita akan bertemu cinta. Yang langka adalah menemukan pasangan yang mengerti." - Liushen


Perkenalan dengan Tian Guinnong

Tian Guinnong adalah seorang kepala dari sekte Naga Langit. Dia adalah sosok yang tampan, kelihatan seperti kalangan atas, pandai berbicara, humoris, penuh pertimbangan, mengerti ilmu sastra, dan ucapannya menyenangkan wanita.

Nan Lan yang bertemu dengan sosok begituan, kemudian jatuh ke lain hati. Tian Guinnong sendiri sebenarnya seorang praktisi bela diri, biarpun tidak sekuat Miao Renfeng, tetapi dia lebih pandai dalam membagi urusan dengan wanita pasangannya.

Tian Guinnong sejatinya pun mendekati Nan Lan tujuan utamanya adalah untuk mengetahui rahasia lokasi harta karun yang telah dijaga oleh keluarga Miao secara turun temurun sejak ratusan tahun, sejak era empat pengawal Li Zicheng bersumpah untuk merahasiakannya. Tian Guinnong adalah orang yang ambisius dan memiliki visi ke depan, serta berhubungan dekat dengan pemerintahan Qing, bertolak belakang dibanding Miao Renfeng yang bertentangan dengan pemerintahan.

Biarpun Tian Guinnong mungkin memiliki perasaan terhadap Nan Lan, tetapi itu tidak sebesar kenyataan dan pikiran orang-orang. Tian Guinnong sendiri telah memiliki istri yang sah, istri utama, dan juga anak perempuan, jadi Nan Lan hanyalah akan menjadi istri kedua ataupun selir.

Sebagai seorang kepala sekte Naga Langit, Tian Guinnong memiliki banyak bawahan dan pelayan, yang siap melayani nyonya baru, itu seperti kehidupan saat ayah Nan Lan masih hidup, Tian Guinnong mampu memberikah kemewahan hidup itu.

Nan Lan masuk dalam jebakan Tian Guinnong, jebakan emosional yang diterapkan oleh Tian Guinnong. 

"Jika seseorang mengobrol dengan Anda, kemudian membuat Anda merasa super nyaman, semua yang dikatakannya sesuai hati Anda, dan setiap kalimat sangat sesuai dengan hati Anda, maka kemungkinan besar itu bukan berarti Anda berhasil menemukan pasangan hidup sejati. Tetapi orang itu berusaha untuk merayu Anda dan memiliki rencana lain untuk Anda. Orang harus memiliki keteguhan dan prinsip, dan tidak mungkin selalu menyanjung dan mengakomodasi orang lain dalam segala hal, kecuali dia memiliki tujuan lain." - Liushen 


catatan: Dalam versi adaptasi Side Story of Fox Volant 2022, Tian Guinnong dibuat menjadi sosok yang lebih positif, Tiang Guinnong dibuat benar-benar mencintai Nan Lan sepenuh hati, dibandingkan dalam novel seorang sosok antagonis ambisius, licik, dan jahat. Tian Guinnong di serial drama juga tidak memiliki istri pertama selain Nan Lan.

Kisah kehidupan dan cerita cinta sesudah pernikahan dengan Tian Guinnong dibuat sangat banyak adegannya dalam adaptasi terbaru.


Pertemuan Kembali dengan Anak

Setelah berselingkuh dan kawin lari dengan Tian Guinnong, meninggalkan anak perempuannya. Kehidupan Nan Lan boleh dibilang menjadi lebih baik, dia kembali hidup mewah dan memiliki seorang suami baru yang lebih mengerti, romantis, dan menghabiskan waktu lebih banyak untuk dirinya.

Pada suatu waktu, Tian Guinnong dan Nan Lan melakukan perjalanan, hujan deras turun, mereka pun berteduh di kediaman wisma keluarga Shang, di situ secara kebetulan bertemu dengan Miao Renfeng dan anak perempuannya berusia 2 tahun, Miao Ruolan.

Kisah pilu pun terjadi, anak perempuan memanggil sang ibu dengan tangis, Nan Lan tidak kuasa menahan air mata, tetapi dia tahu, jika saat itu dia menyahut sang anak yang dirindukannya, maka kehidupan bahagianya akan berlalu juga saat itu, sehingga Nan Lan bersikeras tidak menghiraukan anak perempuannya. 

Jika ingin mengejar sesuatu, maka harus mengorbankan yang lain, tidak bisa mendapatkan semuanya saat mengganti pasangan hidup. Nan Lan memilih hidup bahagia dibandingkan anaknya.

catatan: dalam adaptasi Side Story of Fox Volant, sutradara mengurangi sisi negatif Nan Lan, cerita menjadi Nan Lan bukan meninggalkan anaknya karena pilihan dia sendiri, tetapi sang anak dirampas oleh Miao Renfeng, dan Nan Lan gagal merebutnya.

Apakah Miao Renfeng Sosok Membosankan?

Tidak juga, Miao Renfeng saat bertemu dengan Hu Yidao (ayah Hu Fei), dapat cepat menjadi akrab, berbincang banyak dengan leluasa dan bebas, padahal awalnya mereka bersaing dan memiliki dendam keluarga turunan selama ratusan tahun. Tetapi tidak disangka setelah bertemu dan bertarung, mereka memiliki lebih banyak kesamaan dan kemiripan. Akhirnya menjadi sahabat biarpun hanya seumur 5 hari.

Bahkan dengan nyonya Hu, yang beda jenis kelamin, Miao Renfeng dapat berbincang banyak dan terkesan akrab, menjadi sosok yang bawel dan suka berbincang. 

Pertemuan pertamanya dengan Hu Fei dewasa dan Cheng Lingsu juga cepat mudah menjadi akrab, dapat berbincang-bincang seolah kenalan lama.

Jadi kenapa gagal dengan sang istri, Nan Lan? karena mereka adalah dua sosok yang memiliki kehidupan berbeda, bagai hitam dan putih, air dan api. Bahan pembicaraan pun tidak setopik, pemikiran, sifat, tingkah laku yang berbeda, akhirnya membuat komunikasi terhambat. Nan Lan sendiri bukanlah wanita dari kalangan dunia persilatan seperti nyonya Hu, dia tidak mengerti sama sekali ilmu silat atau yang berhubungan dengan dunia persilatan. Mereka berasal dari 2 dunia yang berbeda, yang tidak cocok hidup bersama.


Akhir yang Tragis

Kehidupan pernikahannya dengan Tian Guinnong pada akhirnya juga tidak seperti diharapkan, terdapat perubahan yang awalnya kelihatan sangat indah, ternyata tidak seindah yang dibayangkan. 

Orang seperti Tian Guinnong, yang begitu ambisius mana mungkin bisa berhenti dari dunia persilatan demi seorang wanita seperti Nan Lan, tentunya tetap akan mengejar pamor dan kekuasaan yang lebih tinggi lagi, tidak akan puas. 

Pada cerita Fox Volant of the Snowy mountain, novel kelanjutannya, dikatakan bahwa Nan Lan meninggal dunia setelah sakit keras, kemudian mogok makan dan minum obat, menolak sembuh, kemudian meninggal. Itu menunjukkan sebuah kekecewaannya terhadap pernikahan dengan Tian Guinnong.

Mungkin sebelum menikah atau awal pernikahan, masih tidak kelihatan ekor rubah licik Tian Guinnong, janji manis dilontarkan, semua keinginan dan yang bagus-bagus diperlihatkan, tetapi yang jelek disimpan rapat, tujuan asli tidak ditunjukkan, tampak sosok yang sempurna.

Sebenarnya pada akhir bab cerita novel The Young Flying Fox pun sudah kelihatan bahwa Nan Lan sudah menunjukkan kekecewaannya terhadap Tian Guinnong. Tapi nasi sudah menjadi bubur.

Biodata Nan Lan

  • Nama Hokkien: Lam Lan
  • Ayah: Lam Djin Thong
  • Suami: 
    • Miao Renfeng (cerai)
    • Tian Guinnong
  • Umur: 22-23 tahun saat kemunculan pertama
  • Ilmu Silat: tidak bisa
  • Organisasi terkait: Sekte Naga Langit
  • Anak: Miao Ruolan



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url