Xiao Long Nu (Bibi Lung) | Berbagai Versi Adaptasi

Xiao Long Nu


 Xiao Long Nu adalah seorang pendekar wanita dari aliran kuburan kuno dalam cerita The Return of the Condor Heroes (Shen Diao Xia Lu), atau bahasa Indonesianya menggunakan judul 'Kembalinya Pendekar Rajawali' atau 'Pendekar Rajawali dan Pasangannya'. Di Indonesia lebih dikenal dengan sebutan bibi lung. Xiao Long Nu dikenal sebagai sosok wanita yang sangat cantik dan berpakaian serba putih.

Sebagai sosok yang pendiam, dingin, penyendiri, polos, tidak memiliki emosi (sebelum bertemu Yang Guo), itu membuat para produser adaptasi drama biasanya mencari artis yang memiliki karakteristik serupa dan cocok untuk tokoh Xiao Long Nu.

Penekanan emosi ini diturunkan oleh leluhur aliran kuburan kuno kepada muridnya (guru bibi lung), dan dari sang guru ke xiao long nu, bahwa dalam mempelajari ilmu aliran kuburan kuno diharapkan untuk menekan segala jenis emosi dan perasaan. Kehidupan sehari-hari tanpa emosi membuatnya menjadi awet muda, mirip dengan prinsip taoisme.

Xiao Long Nu memiliki wajah yang sangat putih seperti salju dan berparas pucat karena kehidupannya yang selalu berada di dalam gua aliran kuburan kuno sejak dari kecil tidak terkena sinar matahari. Dia pernah disebut didalam novel secantik bidadari, tetapi berapa kali dia disebut seperti bidadari, saya tidak ingat, pastinya setidaknya ada satu kali.

Kurangnya pergaulan dengan dunia luar, membuat dia kurang mengerti aturan masyarakat ataupun dunia persilatan. Melihat dunia luar yang menurutnya tidak bisa dimengerti jalan pikirannya yang rumit, membuat dia selalu berkeinginan untuk balik ke aliran kuburan kuno saat berada di luar.


Xiaolongnü

Nama Alternatif:

  • Xiao Long Nu
  • Xiao Long Nv / Xiao Long Ni
  • Bibi Lung
  • Little Dragon Maiden
  • 小龍女 (traditional) / 小龙女 (simplified)
  • Siauw Liong Lie (bahasa hokkien)
  • Siu Liung Nui (cantonese) / Siu-lung-neoi (jyutping)
  • Tieu Long Nu (vietnam)
  • Shouryuujo (jepang)
  • Long'er (dipanggil Yang Guo)

catatan: u pada nama xiao long nu itu hurufnya tidak ada dalam abjad / alpabet internasional , coba perhatikan ada dua titik diatasnya. Cara bacanya mirip penggabungan antara huruf i dan u. 


Berbagai Versi Adaptasi

Adaptasi Return of the Condor heroes yang paling terkenal adalah versi tahun 1983 yang ada Andy Lau sebagai Yang Guo (Yo Ko). Versi 1983 yang diproduksi TVB Hong Kong ini sangat booming saat itu dan berulang kali ditayangkan pada stasiun swasta.

Secara total sampai artikel ini dibuat, total ada sepuluh artis yang sudah memerankan tokoh Xiao Long Nu, ditambah satu lagi yang akan datang untuk versi adaptasi the Return of the New Condor Heroes 2022. Terus ada lagi versi anime. Kemudian versi film dari "kembalinya pendekar rajawali" juga ada dalam rencana, diproduksi oleh sutradara terkenal Tsui Hark , mungkin siap tayang tahun 2023, siapa yang akan jadi pemeran bibi lung masih belum ketahuan.



xiao long nu all


Dari sebelas adaptasi diatas, yang paling terkenal di Indonesia kayaknya adalah versi Idy Chan dan Liu Yifei. Sedangkan di luar negeri, versi Idy Chan tidak setenar versi Carmen Lee.

Seperti biasa, pada gambar diatas saya tidak langsung menaruh nama dan tahun adaptasi, sengaja kasih waktu kalian menebak itu siapa saja dan versi tahun berapa.

Jika sudah siap dan selesai menebaknya, berikut adalah jawabannya (urutan dari kiri-kanan):

  1. Nam Hung (film 1960), Mary Jean Reimer / Weng JingJing / Yung JingJing (film 1983), Lee Tong-ming / Li Tongming (1976 serial TV), Idy Chan / Chen Yulian (1983 serial TV)
  2. Angela Pan Yangzi (1984), Carmen Lee / Li Ruotong (1995), Fan Wenfang / Fann Wong (1998), Jacklyn Wu Xinlian (1998)
  3. Crystal Liu Yifei (1998), Michelle Chen (2014), Mao Xiaohui (2022)


Yang paling pertama mendapat peran Xiao Long Nu adalah artis bernama Nam Hung, atau dulu lebih dikenal dengan nama panggung Su Shumei. Dia beradu peran dengan aktor Patrick Tse, yang merupakan ayah Nicholas Tse sebagai Yang Guo. Perdana film ini turut dihadiri oleh pengarang cerita aslinya Jin Yong (chin yung). Film ini menggunakan judul The Great Heroes dan terdiri dari empat bagian.

Untuk versi yang paling banyak mendapat kritikan, mungkin adalah versi the Return of the Condor Heroes tahun 2014, yang Xiao Long Nu nya adalah dikatakan versi "chubby", dan mempunyai karakteristik kekanak-kanakan. Adaptasi 2014 yang di produksi oleh sutradara Yu Zheng ini menjadi trending topic saat itu, karena penggambaran Xiao Long Nu yang jauh dari perkiraan penggemar.


Bonus Xiao Long Nu di Media Lainnya

Viann Zhang


xiao long nu viann zhang

Viann Zhang, sang Li Mochou 2014, dianggap sebagai Li Mochou tercantik dari semua adaptasi. Dalam promosi game the Return of the Condor Heroes, dia berperan sebagai figur Xiao Long Nu.

Angela Baby

anglebaby xiao long nuanglebaby xiao long nu 2

Angelababy rumornya hampir dipilih Yu Zheng sebagai Xiao Long Nu 2014, tetapi tidak jadi. Yu Zheng saat melihat dia menggunakan pakaian xiao long nu dalam suatu acara talkshow televisi, memujinya. Tapi pujian yang seolah terkesan menyesal tersebut kemudian dicibir oleh netizen karena itu seperti merendahkan Michelle Chen, artis pilihannya sendiri.

Audrey Lu

saya belum menemukan foto penampakannya, jadi ini adalah versi film atau drama komedi yang dirilis tahun 2015 dengan judul Sideshow Counterattack Firm (2015) (mandarin: 配逆事务所/配角逆袭/配逆).

Ju Jingyu

ju jingyi xiao long nu

Artis SNH48 yang lagi naik daun belakangan ini pernah menggunakan kostum Xiao Long Nu, tapi kayaknya bukan dalam rangka acara tv show, mungkin hanya cosplay.


Li Xin'ai

MV Xiao Long Nu

Artis ini dirumorkan hampir jadi Xiao Long Nu 2014, sampai foto covernya pun sudah beredar, tapi kemudian batal. Li Xin'ai yang merupakan artis Xian dan punya darah keturunan Rusia ini pernah muncul di MV Jay Chou.


Biodata XLN di Novel

Nama            : Xiaolongnu

Jenis Kelamin: Wanita

Pasangan        : Yang Guo (Yo Ko / Nyo Ko)

Ayah Mertua : Yang Kang

Ibu Mertua Mu Nianci

Ayah dan Ibu Kandung: Tidak diketahui

Guru:
- tidak disebut namanya, pelayan dan murid Lin Chaoying
- Zhou Botong (tidak resmi)

Murid: Yang Guo (murid resmi), Zhou Botong (murid main-main)

Saudari Seperguruan: Li Mochou

Organisasi: Aliran Kuburan Kuno

Periode Waktu: Dinasti Song Selatan


---

4 versi bibi lung


Menurut kalian, Xiao Long Nu (baca: xiao long ni) versi mana yang paling oke? 

Kemudian, menurut kalian artis apa lagi yang sekiranya cocok untuk memerankan tokoh Xiao Long Nu? (isi di komentar ya)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url